Download 7 Aplikasi Perpustakaan Terbaik 2020 untuk PC dan Android | Gratis! - Inovasi Merdeka Belajar

Breaking

Inovasi Merdeka Belajar

INOVASI MERDEKA BELAJAR

Saturday 25 April 2020

Download 7 Aplikasi Perpustakaan Terbaik 2020 untuk PC dan Android | Gratis!

Download 7 Aplikasi Perpustakaan Terbaik 2020 untuk PC dan Android | Gratis!

Merasa kesulitan membuat katalog perpustakaan menggunakan Excel? Butuh aplikasi yang bisa membantumu mengelola koleksi buku yang dimiliki?
Zaman modern seperti ini harusnya kamu menggunakan aplikasi perpustakaan aja, geng. Biasanya, sudah ada fitur seperti pengelola buku, transaksi peminjaman, dan lain sebagainya.
Oleh karena itu, kali ini Jaka mau kasih kamu rekomendasi aplikasi perpustakaan terbaik yang bisa kamu gunakan untul PC maupun Android!

Aplikasi Perpustakaan PC

Pertama, Jaka akan kasih kamu daftar aplikasi perpustakaan PC yang bisa kamu gunakan. Sebelum download aplikasinya di bawah, pastikan kamu punya komputer, ya!

1. BIBLIO

Aplikasi Perpustakaan 1 B39dc
Sumber foto: Malavida
Software pertama yang akan Jaka rekomendasikan untuk kamu adalah BIBLIO. Dengan desainnya yang sederhana, software ini memiliki fitur yang banyak dan bisa diakses secara gratis.
Kamu bisa menambahkan buku baru dan memasukkan berbagai informasinya seperti judul, penulis, penerbit, tahun cetak, ISBN, dan lain sebagainya.
Aplikasi ini juga bisa kamu manfaatkan untuk menandai buku yang dipinjam. Kamu cukup menandainya sebagai presensi.
Ada beberapa status buku yang bisa kamu pilih, seperti sedang dipinjam, daftar tunggu, atau hanya dibaca di perpustakaan. Kamu juga bisa menambah anggota perpustakaan, loh

2. BiblioteQ

Aplikasi Perpustakaan 2 3dfbf
Sumber foto: SourceForge
BiblioteQ adalah software perpustakaan lainnya yang mudah untuk digunakan dengan tampilan yang sederhana.
Kamu bisa menambahkan, memodifikasi, menduplikasi, hingga menghapus buku-buku dan item lain yang ada di dalam katalog.
Selain buku, kamu juga bisa menambahkan ISBN, ISSN, nomor terbit, volume, judul, penerbit, dan lain sebagainya.
Bahkan kamu bisa langsung mengunduh jurnal internasional secara online dari City University of New York Union Catalog dan sumber-sumber lainnya.

Aplikasi Perpustakaan PC Lainnya . . .

3. calibre eBook Management

Aplikasi Perpustakaan 3 89fc4
Sumber foto: calibre-ebook.com
Selanjutnya ada software calibre eBook Management. Sesuai dengan namanya, software ini digunakan untuk mengelola perpustakaan eBook.
Ada banyak format eBook yang bisa kamu tambahkan, mulai dari PDF, EPUB, LIT, HTML, TEXT, Word, dan masih banyak lainnya.
Kamu juga bisa mencari buku dengan mudah berdasarkan penulis, judul, dan kata kunci lainnya. Kamu juga bisa menambah koleksi eBook langsung dari situsnya.

4. LMS

Aplikasi Perpustakaan 4 841be
Sumber foto: AmpleTrails
Kalau kamu mencari software perpustakaan dengan tampilan antarmuka yang menarik, coba deh LMS yang satu ini.
Ada banyak fitur menarik yang bisa membuatmu melakukan registrasi buku dan anggota. Kamu juga bisa memantau buku-buku yang sedang dipinjam.
Setiap buku yang dipinjam akan terlihat kapan seharusnya dikembalikan. Jadi, kamu tahu siapa-siapa saja yang telat mengembalikan buku.
Kamu juga bisa membuat laporan dengan mudah menggunakan software ini, seperti Riwayat peminjaman dan lain-lain.
Oh iya, kamu harus menginstal Microsoft SQL Server dulu ya sebelum bisa pakai aplikasi ini.

5. School Library System

Aplikasi Perpustakaan 5 E9eb5
Sumber foto: Softpedia
Mencari aplikasi perpustakaan sekolah full gratis? Download School Library System yang satu ini, pakainya mudah banget!
Kamu bisa menambah detail-detail buku seperti judul, penerbit, subyek, ID, dan lain sebagainya. Selain menambahkan buku, kamu juga bisa menambahkan anggotanya lengkap dengan informasinya.
Dengan software ini, kamu juga bisa melacak buku yang dipinjam oleh anggota. Riwayat peminjaman yang dilakukan oleh anggota pun bisa kamu lihat.
Perlu kamu ketahui setelah menginstal software ini, kamu harus memasukkan ID administrator dan password admin.

Aplikasi Perpustakaan Android

Enggak cuma di PC, di Android pun bertebaran aplikasi perpustakaan yang bisa kamu gunakan secara mudah dan praktis.
Biasanya, aplikasi perpustakaan di Android digunakan untuk koleksi pribadi. Berikut adalah aplikasi perpustakaan Android terbaik versi JalanTikus!

1. Libib

Aplikasi Perpustakaan 6 Ee779
Aplikasi perpustakaan gratis dengan barcode pertama yang ada di daftar ini adalah Libib. Ada dua opsi yang bisa kamu gunakan, berbayar dan gratis.
Versi gratisnya akan memungkinkan kamu untuk memindai dan mengelola hingga 5.000 buku. Enggak cuma buku, kamu bisa menambah film, video, game, dan lain sebagainya.
Beberapa fitur lain yang dimiliki oleh aplikasi ini adalah barcode scanner, menambah beberapa tipe, dan sinkronisasi dengan libib.com.
DetailLibib
DeveloperLibib, Inc.
OS MinimalAndroid 5.0 ke atas
Ukuran13MB
Download100.000+
Rating (Google Play)4.1/5.0
Download aplikasi Libib di sini:
Get It On Google Play Logo 0dfd3

2. Book Catalogue

Aplikasi Perpustakaan 7 8f2ae
Selain Libib, kamu juga bisa menggunakan aplikasi Book Catalogue yang satu ini. Kamu bisa menambahkan buku secara manual, melalui ISBN, ataupun barcode.
Beberapa fitur yang dimiliki oleh aplikasi ini adalah mengurutkan buku berdasarkan nama penulis, judul, seri, dan lain sebagainya.
Kamu juga bisa menambahkan data buku dari situs buku seperti Amazon, Google Books, Goodreads, dan lain sebagainya. Yang jelas aplikasi
DetailBook Catalogue
DeveloperEvan Leybourn
OS MinimalBervariasi berdasarkan perangkat
UkuranBervariasi berdasarkan perangkat
Download100.000+
Rating (Google Play)4.2/5.0
Download aplikasi Book Catalogue di sini:
Get It On Google Play Logo 0dfd3

Akhir Kata

Itulah tadi beberapa aplikasi perpustakaan yang bisa kamu gunakan untuk membantumu mengelola perpustakaan, baik di HP maupun di komputer.
Kamu punya pengalaman unik ketika berkunjung ke perpustakaan? Sharing di kolom komentar, ya!

No comments:

Post a Comment